Kabupaten
Kuantan Singingi

Sidak Ke beberapa Instansi Pemerintah Daerah Kabupaten Kuantan Singingi, Plt Bupati Suhardiman Amby Periksa Berbagai Proses Pengurusan Dokumen Dalam Pelayanan Masyarakat

Teluk Kuantan - Plt Bupati Kuantan Singingi Drs. H. Suhardiman Amby, Ak., MM, melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke beberapa Instansi Pemerintah Daerah Kabupaten Kuantan Singingi, yaitu Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Dinas Pendidikan Kepemudaan Dan Olahraga, Dinas Kesehatan dan Dinas Sosial, Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu Dan Tenaga Kerja, Senin 26 September 2022.

Plt Bupati Suhardiman Amby mengatakan  "Utamakan dalam pelayanan kepada masyarakat dengan cepat, tepat dan gunakan senyum, salam dan sapa, Ucapan.

Terkait instansi dalam pelayanan masyarakat ini kita akan tetapkan pelayanan dari pintu ke pintu atau jemput bola, terutama Disdukcapil, mulai dari Sekretaris Desa, Sekretaris Lurah, Sekcam dan Sekretaris Disdukcapil saling berkoordinir dalam pelayanan terhadap masyarakat terutama pengurusan KTP, Tegasnya.

Persiapkan atribut-atribut di lobby tiap instansi seperti meja tamu, kotak saran dan pelayanan lainnya.

Dalam sidak tersebut, Plt Bupati Suhardiman Amby mendengarkan beberapa persoalan yang disampaikan Kepala Dinas Disdukcapil dan juga pegawai Disdukcapil, diantaranya ; jaringan internet.

Kepada awak media, Suhardiman Amby menyampaikan bahwa perumusan masalah perlu dilakukan agar bisa ditemukan jalan keluar.

Kemudian semua urusan di instansi Pemerintah Daerah dalam pelayanan publik kita akan persiapkan aplikasi di Handphone, dan nantinya masyarakat dengan mudah mengakses aplikasi tersebut, sehingga masyarakat tidak lama lagi menunggu di instansi terkait, Jelasnya.

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

Email anda tidak akan dipublikasikan. Kolom isian yang wajib diisi ditandai *
Catatan: HTML tidak diterjemahkan!

Profil Kuansing

  • Bupati
    Drs. H. Suhardiman Amby ,Ak. MM
  • Wakil Bupati
    -
  • Hari Jadi
    12 Oktober 1999
  • Luas
    7.656,03 km2
  • Penduduk
    325.307 jiwa (2016)
  • Kepadatan
    41,53 km2 (2016)
  • Kecamatan
    15
  • Kelurahan
    11
  • Zona Waktu
    WIB (GMT +7)
  • Kode Telepon
    +62 0760
  • Koordinat
    0 000 -1 0 00 LS
    101 0 02 - 101 0 55 BT
  • Ketinggian
    400 mdpl
LPPL Kuansing FM
LPPL Kabupaten Kuantan Singingi