Kabupaten
Kuantan Singingi

Festival Danau Sungai Soriak Ditetapkan dalam COE Pariwisata Kuantan Singingi

Telukkuantan- Bupati Kuantan Singingi (Kuansing), Membuka secara resmi Festival perdana Danau Sungai Soriak , Sabtu (16/11). Acara ini melibatkan masyarakat, Pemerintah Kabupaten dan Pemerintah Provinsi Riau.

Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi, menetapkan festival Danau Sungai Soriak sebagai Calender of Even (COE) Pariwisata Kabupaten Kuantan Singingi, setiap tahunnya acara ini akan digelar di Danau tersebut.

Dalam festival ini disuguhkan berbagai atraksi budaya, permainan masyarakat yang berkembang di sekitar Danau Sungai Sorik seperti lomba menangkap bebek, lomba memancing dan lain sebagainya.

Selain membuka festival tersebut, Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi, juga menyerakan 6 unit bantuan kereta dayung air sebagai wahana wisata di Danau Sungai Sorik.

Bantuan ini diserahkan langsung, Bupati H. Mursini, kepada pemerintahan Desa dan pihak pengelola Danau Sungai Sorik. Usai menyerahkan bantuan, Bupati Mursini, sendiri mencoba menjajal permainan kereta dayung air tersebut.

"Kita berharap dengan adanya wahana kereta dayung air ini akan semakin banyak warga masyarakat berkunjung ke Danau Sungai Soriak ini," kata Bupati.

Kemudian ia juga berpesan kepada warga masyarakat, agar dapat memanfaatkan potensi Danau Sungai Soriak, sebagai nilai tambah ekonomi bagi masyarakat sekitar.

"Manfaatkan peluang ekonominya, seperti penyediaan homestay atau berjualan sehingga bisa menjadi pemasukan ekonomi bagi masyarakat," kata Bupati.(Humas)

0 Comments

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *
Note: HTML is not translated!

Kuansing Profile

  • Bupati
    Dr. H. Suhardiman Amby ,MM
  • Wakil Bupati
    H. Muklisin
  • Hari Jadi
    12 Oktober 1999
  • Luas
    7.656,03 km2
  • Penduduk
    325.307 jiwa (2016)
  • Kepadatan
    41,53 km2 (2016)
  • Kecamatan
    15
  • Kelurahan
    11
  • Zona Waktu
    WIB (GMT +7)
  • Kode Telepon
    +62 0760
  • Koordinat
    0 000 -1 0 00 LS
    101 0 02 - 101 0 55 BT
  • Ketinggian
    400 mdpl
LPPL Kuansing FM
LPPL Kabupaten Kuantan Singingi