Kabupaten
Kuantan Singingi

ATR BPN Kantah Kuansing Bangun Sinergitas dan Kolaborasi dengan Pemerintah Daerah

Teluk Kuantan - Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) melaksanakan Kegiatan Gerakan Sinergi Reforma Agraria (GSRA). Kegiatan ini berpusat di Sukabumi, Jawa Barat dan secara bersamaan juga dilaksanakan oleh Kantor Pertanahan di masing-masing Kabupaten/kota.

Gerakan Sinergi Reformasi Agraria dilaksanakan secara virtual oleh Kementerian Agraria dan Tata Ruang/ Badan Pertanahan Nasional (ATR/ BPN). Sementara Kantor Pertanahan Kabupaten Kuansing menggelar secara serentak, di Kantor Pertanahan Kuansing, Senin (22/02/2024).

Kegiatan GSRA di Kantor Pertanahan Kuansing dihadiri oleh Bupati Dr. H. Suhardiman Amby, Ak., MM diwakili oleh Staff Ahli Indra Suandi, Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan diwakili oleh Kepala Bidang PPH PPPU Eddra Mandahris, S. Sos, Kepala Bagian Tata Pemerintahan diwakili oleh Pejabat Fungsional, PJ Kepala Desa Sawah berserta Masyarakat Desa Sawah.

Kegiatan ini diawali dengan pembacaan deklarasi dan pemasangan puzzle sebagai simbol “Sinergi dan Kolaborasi” antara Kantor Pertanahan, Pemerintah Daerah dan stakeholder terkait secara serentak di seluruh Kantor Pertanahan di Indonesia.

Sementara Di Kantor Pertanahan Kabupaten Kuansing, pemasangan puzzle dilaksanakan oleh Staff Ahli Indra Suandi mewakili Bupati Kabupaten Kuansing H. Suhardiman Amby bersama Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Kuansing Firdaus Alfiat beserta tamu lainnya.

"Semoga dengan terlaksananya kegiatan ini diharapkan dapat terjalinnya sinergi antara kantor Pertanahan Kabupaten Kuansing dengan Pemerintah Daerah serta stakeholder terkait. Selain itu diharapkan, subjek dan objek Reforma Agraria mendapatkan manfaat yang seluas-luasnya yaitu terwujudnya keadilan, kesejahteraan dan kemakmuran," ujar Firdaus Alfiat.

Dalam rangka Kegiatan Gerakan Sinergi Reforma Agraria (GSRA), Kantor Pertanahan Kabupaten Kuantan Singingi juga melaksanakan kegiatan pemberdayaan berupa Sosialisasi terkait “Teknik Budidaya Tanaman Kelapa Sawit” bersama narasumber Bapak Abdul Rachman Musa, SP selaku Pejabat Fungsional pada Dinas Perkebunan dan Peternakan.

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

Email anda tidak akan dipublikasikan. Kolom isian yang wajib diisi ditandai *
Catatan: HTML tidak diterjemahkan!

Profil Kuansing

  • Bupati
    Drs. H. Suhardiman Amby ,Ak. MM
  • Wakil Bupati
    -
  • Hari Jadi
    12 Oktober 1999
  • Luas
    7.656,03 km2
  • Penduduk
    325.307 jiwa (2016)
  • Kepadatan
    41,53 km2 (2016)
  • Kecamatan
    15
  • Kelurahan
    11
  • Zona Waktu
    WIB (GMT +7)
  • Kode Telepon
    +62 0760
  • Koordinat
    0 000 -1 0 00 LS
    101 0 02 - 101 0 55 BT
  • Ketinggian
    400 mdpl
LPPL Kuansing FM
LPPL Kabupaten Kuantan Singingi