Kabupaten
Kuantan Singingi

Hadiri Wisuda Angkatan Ke- XI UNIKS, Pjs Bupati: Tetap Semangat dan Lanjutkan Karya untuk Kemajuan Daerah

Teluk Kuantan - Penjabat sementara (Pjs) Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) drg. Sri Sadono Mulyanto, M. Han menghadiri Sidang Senat Terbuka Universitas Islam Kuantan Singingi (UNIKS) dalam rangka Wisuda Angkatan Ke- XI, di Gedung Serbaguna UNIKS, Kamis (21/11) pagi.

Kehadiran Pjs Bupati Kuansing, Sri Sadono Mulyanto dalam acara wisuda tersebut didampingi oleh Kabag Kesra Setda Kuansing dan disambut oleh Rektor UNIKS Dr. Ikrima Mailani, M. Pd.i bersama Civitas Akademisi, serta Orang Tua Mahasiswa.

Rektor UNIKS, Ikrima Mailani dalam laporannya menyampaikan bahwa pada wisuda angkatan ke- XI ini, UNIKS mewisuda sebanyak 253 mahasiswa/i yang terdiri dari 4 fakultas yaitu Fakultas Teknik, Tarbiyah, Pertanian, dan Ilmu Sosial.

Selanjutnya, ia juga menyampaikan bahwa UNIKS kedepannya akan terus melakukan pengembangan dan peningkatan fasilitas perkuliahan, studi lanjut untuk peningkatan kualitas dan kompetensi dosen, hingga membuka beasiswa bagi anak-anak yang ingin melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi.

"Seiring dengan peningkatan akreditasi dan kualitas kampus UNIKS, Alhamdulillah antusiasme anak-anak untuk mendaftar semakin meningkat. Terbukti pada tahun ini kami menerima 434 mahasiswa baru. Semoga tahun depan semakin bertambah,” ungkapnya.

Sementara itu, Pjs Bupati Kuansing dalam sambutannya mengaku bangga dan sangat mengapresiasi Rektor UNIKS beserta jajaran civitas akademika yang telah mengukuhkan mahasiswanya sebagai sarjana. Ia pun juga mengucapkan selamat kepada Wisudawan dan Wisudawati angkatan ke-XI UNIKS.

Selanjutnya, ia berpesan bahwa prosesi wisuda ini bukanlah akhir dari perjuangan, namun awal dari sebuah perjalanan baru untuk mengamalkan ilmu yang didapatkan. "Kuncinya adalah jangan patah semangat dalam menggapai apa yang diinginkan, teruslah berkarya untuk kemandirian, bagi Bangsa dan Daerah," ungkap Pjs Bupati Kuansing.

Diakhir sambutannya, Pjs Bupati Kuansing menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah tentunya akan selalu mendukung dan bersinergi dengan kampus Uniks. "Harapannya, semoga kampus ini akan terus melahirkan generasi yang cerdas dan tangguh, sehingga dapat membangun bangsa dan daerah ini agar lebih maju lagi kedepannya," tutup Pjs Bupati Kuansing.

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

Email anda tidak akan dipublikasikan. Kolom isian yang wajib diisi ditandai *
Catatan: HTML tidak diterjemahkan!

Profil Kuansing

  • Bupati
    Dr. H. Suhardiman Amby ,MM
  • Wakil Bupati
    H. Muklisin
  • Hari Jadi
    12 Oktober 1999
  • Luas
    7.656,03 km2
  • Penduduk
    325.307 jiwa (2016)
  • Kepadatan
    41,53 km2 (2016)
  • Kecamatan
    15
  • Kelurahan
    11
  • Zona Waktu
    WIB (GMT +7)
  • Kode Telepon
    +62 0760
  • Koordinat
    0 000 -1 0 00 LS
    101 0 02 - 101 0 55 BT
  • Ketinggian
    400 mdpl
LPPL Kuansing FM
LPPL Kabupaten Kuantan Singingi