Kabupaten
Kuantan Singingi

Jelang Buka Puasa, 6 Rumah Di Kuansing dilahap Api

TELUKKUANTAN - Enam unit rumah di Jalur 3 Pasar Lama Desa Airmas Kecamatan Singingi Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau ludes terbakar, Rabu (21/04/2021). Peristiwa kebakaran ini terjadi sekitar pukul 18.15 WIB, beberapa menit jelang berbuka puasa.

Informasi yang terangkum, awalnya api berasal dari sebuah rumah usaha yang berjualan pecel lele. Semua bangunan yang terbakar berdekatan. Karena itu, api membesar dan cepat berpindah dari bangunan satu kebangunan lain.

Bangunan yang terbakar terletak di pinggir jalan raya. Adanya kebakaran, para tetangga langsung membantu memadamkan api dengan peralatan seadanya.

"Saya masih di lokasi kebakaran. Belum bisa saya memberikan informasi banyak. Yang pasti saat ini sedang dilakukan pemadaman. Ada 3 damkar yang saat ini berada di lokasi," kata Camat Singingi Delfides Gusni SP MP. Ia menambahkan, selain tim dari Damkar, pemadaman juga dibantu oleh peralatan PT SUN untuk memutus kobaran api supaya jangan menjalar ke rumah warga yang lain.

mengenai taksiran untuk kerugian Camat Singingi belum mengetahui. “saat itu sedang dilakukan pemadaman. Begitu juga dengan penyebabnya,” kata Delfides Gusni SP MP. Menurut informasi, selain warga setempat, Camat, Kapolsek, TNI, Babinsa, Kades, BPD, Bhabinkamtibmas, Banser dan Linmas ikut bersama-sama memadamkan api.

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

Email anda tidak akan dipublikasikan. Kolom isian yang wajib diisi ditandai *
Catatan: HTML tidak diterjemahkan!

Profil Kuansing

  • Bupati
    Drs. H. Suhardiman Amby ,Ak. MM
  • Wakil Bupati
    -
  • Hari Jadi
    12 Oktober 1999
  • Luas
    7.656,03 km2
  • Penduduk
    325.307 jiwa (2016)
  • Kepadatan
    41,53 km2 (2016)
  • Kecamatan
    15
  • Kelurahan
    11
  • Zona Waktu
    WIB (GMT +7)
  • Kode Telepon
    +62 0760
  • Koordinat
    0 000 -1 0 00 LS
    101 0 02 - 101 0 55 BT
  • Ketinggian
    400 mdpl
LPPL Kuansing FM
LPPL Kabupaten Kuantan Singingi