Kabupaten
Kuantan Singingi

Wabup Kuansing Ajak untuk Sukseskan Pilkades Serentak

Telukkuantan- Wakil Bupati Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), H. Halim, menghimbau semua pihak untuk turut mensukseskan Pilkades serentak pada 11 September 2019 mendatang.

"Saya menghimbau semua pihak baik panitia Kabupaten, Kecamatan, Polsek, Koramil, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda untuk mendukung Pilkades serentak tahun 2019 agar bisa berjalan sukses, aman dan damai di Kuansing," ujar Wabup saat Apel Deklarasi Damai Senin (2/9/2019) pagi di Lapangan upacara Pemda.

Dikatakan Wabup, sejak Kabupaten Kuansing berdiri tahun 1999 Pilkades tahun ini merupakan yang ke tiga kalinya diselenggarakan di Kuansing setelah 2015 dan 2017.

Pilkades serentak tahun ini menurutnya diikuti 94 Desa se Kuansing, dengan jumlah calon 342 orang yang ikut bersaing. Maka dari itu ia minta masyarakat lebih memahami proses demokrasi di Desa masing-masing.

Kemudian kepada Calon kades Wabup menghimbau agar berkompetisi secara ksatria siap menang dan siap menerima kekalahan.

"Siapapun terpilih itu merupakan pilihan terbaik masyarakat. Maka ciptakan lah Pilkades yang jujur, adil, aman dan bersih," ajak Wabup.

Wabup menyebutkan, deklarasi yang dilakukan bersama mengahadapi Pilkades serentak bukan hanya sekedar seremony, tapi merupakan bagian kerangka membangun tatanan nilai, norma dan etika dalam proses kehidupan berdemokrasi yang mengikat untuk diwujudkan dalam perhelatan Pilkades serentak 2019.

"Perlu kita ketahui persaingan antar Calon Kepala Desa dalam Pilkades serentak sangat ketat, sehingga berpotensi membuat masyarakat terkotak-kotak di tiap kandidat yang maju," sebut wabup.

Maka untuk menghindari itu menurut Wabup, diperlukan komitmen bersama untuk menciptakan demokrasi secara dewasa. Itu menurutnya berlaku bagi setiap Calon dan pendukung masing-masing dengan menyikapi secara arif dan bijaksana. Sumber : Riauterkini

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

Email anda tidak akan dipublikasikan. Kolom isian yang wajib diisi ditandai *
Catatan: HTML tidak diterjemahkan!

Profil Kuansing

  • Bupati
    Drs. H. Suhardiman Amby ,Ak. MM
  • Wakil Bupati
    -
  • Hari Jadi
    12 Oktober 1999
  • Luas
    7.656,03 km2
  • Penduduk
    325.307 jiwa (2016)
  • Kepadatan
    41,53 km2 (2016)
  • Kecamatan
    15
  • Kelurahan
    11
  • Zona Waktu
    WIB (GMT +7)
  • Kode Telepon
    +62 0760
  • Koordinat
    0 000 -1 0 00 LS
    101 0 02 - 101 0 55 BT
  • Ketinggian
    400 mdpl
LPPL Kuansing FM
LPPL Kabupaten Kuantan Singingi